Mengenai Makanan pasti sangat tidak membosankan, karena yang satu ini adalah salah satu seleraku, makanan yang pedas memang sudah merupakan bagian saat menikmati
hidangan,harus ada yang namanya sambal atau biasa di daerahku menamai Dabu-Dabu, makan tanpa sambal terasa tidak enak...hahaha..tapi memang itulah yang dirasakan olehku, dan saya yakin bahwa selera anda mungkin berbeda dengan saya, mungkin anda lebih senang makanan yang manis atau dsb,sempat tadi jalan-jalan akhirnya saya menemukan salah satu artikel dari http://www.ksaday.com, yang membahas tentang manfaat makanan pedas, Makanan Pedas adalah ciri masakan dari Indonesia yang dikenal memang sangat disukai oleh warna negara Indonesia. Selain bermanfaat sebagai salah satu cara unik meningkatkan nafsu makan ternyata memiliki manfaat lain bagi tubuh manusia yang tidak disediakan oleh makanan manis, asam, pahit dan sebagainya.
Manfaat makanan pedas cukup banyak bagi manusia, tidak heran banyak orang menerapkannya pada segala makanan khas Indonesia. Banyak orang hanya mengetahui bahwa rasa pedas ditimbulkan oleh cabai saja, namun anda harus tahu bahwa rasa pedas yang anda rasa bukan datang dari cabai saja, tapi juga bisa diperoleh dari rempah-rempah seperti, lada hitam, merica, dan berbagai bumbu masakan lainnya.
Bagi anda yang belum mengetahui manfaat dari makanan pedas yang sering anda makan, maka saat inilah waktu yang tepat bagi anda mengetahuinya.
- Dapat Menurunkan Berat Badan
Siapa diantara wanita gemuk atau laki-laki gemuk yang ingin menurunkan berat badannya? Pasti semuanya menginginkan hal tersebut. Zat pedas pada makanan yang anda makan itu, terutama cabai memiliki zat aktif yang disebut sebagai Kapsaisin, zat ini menimbulkan efek termogenik yang berarti juga proses pemanasan. Sehingga tidak aneh jika anda memakan makanan pedas akan timbul keringat. Timbul keringat ini, adalah hasil dari pembakaran kalori dalam tubuh yang dibantu oleh makanan pedas. - Jantung akan Sehat
Penyakit jantung yang diakibatkan oleh banyaknya kolesterol dalam tubuh manusia dapat dihilangkan oleh pembakaran kalori yang dibantu oleh makanan pedas. Selain itu zat Kapseisin berfungsi juga sebagai anti radang, sehingga jantung akan lebih sehat. - Mencegah Timbulnya Kanker dalam Tubuh
Kanker adalah sel jahat atau sel rusak yang balik melawan tubuh dapat diceegah bahkan diobati oleh makanan pedas. Zat Kapseisin berfungsi dengan baik untuk menahan perkembangan bahkan membunuh sel kanker dan leukimia. Makanan pedaspun dapat mencegh kanker dengan adanya zat anti oksidan. - Mengusir StressStress sangat mengganggu manusia terutama pada pikirannya. Hal ini dapat dicegah dan diobati oleh makanan pedas. Rasa pedas dapat meningkatkan hormon yang menyebabkan rasa senang, sehingga tidak heran jika anda memakan makanan pedas anda akan merasakan rasa senang walaupun air mata anda keluar dan keringat bercucuran.
Oleh karena itu, jika anda benar menyukai makanan pedas, maka makanlah selama anda sehat, tidak sakit lambung atau tipes dan tidak juga sedang mengalami radang/ sakit tenggorokan. Hal ini karena manfaat makanan pedas bagi tubuh anda.
0 comments:
Post a Comment